5 Kebiasaan Ini Dapat Memicu Kanker Payudara
Pola hidup kita memang sangat memengaruhi kesehatan kita. Pola hidup yang sehat dapat mengantarkan kita menjalankan hidup yang jauh dari penyakit. Sebaliknya, pola hidup yang tidak sehat meningkatkan risiko untuk mendatangkan berbagai penyakit di kemudian hari.
Pola hidup yang tidak sehat merupakan pemicu terbesar munculnya penyakit serius, termasuk kanker payudara.
Apa Sih Penyakit Kanker Payudara Itu?
Kanker payudara merupakan penyakit yang ditakuti oleh banyak perempuan. Penyakit ini memang paling banyak menyerang perempuan, meskipun penyakit ini juga bisa menyerang laki-laki. Kanker payudara terjadi karena tumbuhnya sejumlah sel dalam jaringan di payudara dengan tidak terkendali. Hal ini yang bisa menyebabkan timbulnya benjolan atau tumor.
Kanker payudara menjadi salah satu penyakit yang banyak merengut nyawa perempuan di Indonesia. Menurut data Yayasan Kanker Payudara Indonesia, pada tahun 2003, terdapat 10 dari 10.000 perempuan di Indonesia menderita kanker payudara. Pada tahun 2012, penelitian yang dilakukan oleh International Agency for Research of Cancer (IARC) menyatakan, di Indonesia, 40 dari 100.000 perempuan menderita kanker payudara.
Kebiasaan Buruk Penyebab Kanker Payudara
Tanpa kita sadari, ada beberapa kebiasaan sehari-hari yang dapat menyebabkan munculnya kanker payudara, antara lain:
1. Merokok dan Konsumsi Alkohol
Kebiasaan buruk yang bisa mendatangkan kanker payduara yang pertama adalah gemar merokok dan mengkonsumsi minuman beralkohol. Fakta terbaru yang dikeluarkan oleh tim medis ternama di Indonesia menyatakan kalau 12% penderita kanker payudara diakibatkan oleh kebiasaan mengkonsumsi minumal beralkohol.
Di dalam tubuh kita, alkohol (ethanol) berubah menjadi zat kimia beracun yang bernama acataldehyde. Zat ini dapat menyebabkan kanker karena merusak DNA dan menghentikan regenerasi sel bagi sel yang sudah rusak. International Agency for Research on Cancer (IARC) sudah mengelompokan minuman beralkohol ke dalam penyebab munculnya sel kanker dalam tubuh.
2. Makan Secara Berlebihan
Jika kita masih gemar mengkonsumsi makanan dalam jumlah besar, apalagi kalau makanannya merupakan makanan denga kandungan lemak yang tinggi, sebaiknya kita mulai menghentikan kebiasaan ini. Pola makan seperti ini bisa mengundang obesitas atau kegemukan.
Jika kita mengalami obesitas, kadar insulin dan estrogen di dalam tubuh kita bisa meningkat akibat timbunan lemak yang cukup besar. Hal inilah yang bisa menyebabkan munculnya sel kanker di payudara.
3. Malas mengonsumsi sayuran dan buah
Jika kita tidak begitu suka mengonsumsi sayur dan buah, artinya kita sedang memberi ruang bagi tubuh kita untuk ditempati oleh penyakit, termasuk kanker payudara. Sayur dan buah mengandung antioksidan tinggi yang membantu kerja imun dalam memerangi radikal bebas serta mengatur kerja hormon. Kandungan serat pada sayur dan buah juga berfungsi untuk menjaga tubuh dari lemak jahat dan pembelahan sel kanker.
4. Malas untuk menyusui
Seorang ibu yang baru melahirkan seorang bayi, biasanya akan melakukan proses menyusui sampai anak berusia beberapa bulan. Selain menyusui sangat bermanfaat bagi kesehatan bayi, menyusui juga dapat menjauhkan para ibu dari kanker payudara.
Menurut beberapa penelitian, menyusui dapat menstabilkan tingkat hormon estrogen. Bila sering terpapar dengan level hormon estrogen yang tinggi dapat meningkatkan risiko terkena kanker payudara di dalam tubuh ibu, oleh sebab itu menyusui dapat mengurangi risiko terjadi kanker payudara. Di akhir masa menyusui, tubuh kita menyingkirkan semua sel yang mengandung sel DNA yang telah rusak.
5. Stress dan depresi
Pola hidup atau kebiasaan buruk yang bisa mendatangkan kanker payudara yang terakhir adalah stress dan depresi. Tubuh kita merespon tekanan fisik, mental, dan emosional dengan melepaskan hormon stress, seperti epinephrine dan norepinephrine yang menaikkan tekanan darah, meningkatkan detak jantung, dan gula darah.
Penelitian juga menyebutkan bahwa stress dapat menyebabkan masalah pencernaan, masalah kesuburan, gangguan salura kencing, dan melemahkan sistem imun. Melemahnya sistem imun inilah yang bisa menyebabkan seseorang lebih mudah terserang kanker.
Cara Mencegah Kanker Payudara
Kanker payudara harus dicegah sejak dini dan wajib melakukan pencegahan seumur hidup. Beberapa cara yang bisa kita lakukan agar kita terhindar dari kanker payudara, antara lain:
1. Mengontrol berat badan
2. Meninggalkan kebiasaan merokok dan meminum minuman beralkohol
3. Berolahraga secara teratur
4. Menyusui setelah melahirkan
5. Rajin megontrol kesehatan payudara dengan metode SADARI (Periksa Payudara Sendiri):
a) Menghadap ke cermin dan letakkan kedua tangan di pinggang. Sambil berkaca perhatikannlah bentuk dan ukuran payudara serta warna putingnya. Idealnya bentuk dan ukuran payudara tidaklah simetris, namun bila terdapat perbedaan bentuk dan ukuran yang menyolok antara payudara kanan dan kiri patut diwaspadai.
b) Pada keadaan masih menghadap kecermin, angkatlah kedua tangan Anda dan perhatikanlah kedua payudara Anda. Perhatikan apakah terdapat lesung, lecet, luka, kulit yang mengeriput atau ada perubahan posisi puting
c) Pencetlah puting payudara Anda dengan telunjuk dan ibu jari. Perhatikan apakah terdapat cairan berwarna kekuning, kemerahan atau darah. Hal ini menandakan adanya perubahan pada sel payudara.
d) Anda dapat meminta bantuan suami Anda atau melakukannya sendiri untuk memeriksa payudara, dengan menekan secara perlahan dan berurutan memutar dari puting hingga perbatasan payudara kanan dan kiri untuk menemukan ada tidaknya benjolan pada payudara. Tindakan ini sebaiknya dilakukan dalam posisi tidur.
e) Pada posisi tidur, berbaringlah dengan tangan kiri di bawah kepala. Letakanlah bantal kecil dibawah punggung, rabalah seluruh permukaan payudara kiri, dengan gerakan memutar. Lakukan juga pemeriksaan serupa pada payudara kanan.
6. Berkonsultasi pada ahli medis profesional jika adanya kelainan.