Senin, 23 September 2024

Kodim 1604/Kupang Siaga Amankan Wilayah Pasca Penetapan Paslon

 


NTTALORNEWS.COM, Kupang*  - Kodim 1604/Kupang melaksanakan Apel Siaga dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi wilayah pasca penetapan pasangan calon (paslon) Pilkada Serentak. Kegiatan ini diadakan untuk memastikan keamanan wilayah sebelum, selama, dan setelah penetapan paslon. Minggu (22/09/2024).


Setelah Apel Siaga, personel Kodim 1604/Kupang dan Koramil Jajaran melanjutkan kegiatan dengan patroli malam di beberapa titik strategis. Fokus patroli ini adalah tempat keramaian dan posko pasangan calon, serta Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU).


Dandim 1604/Kupang, Kolonel Inf Wiwit Jalu Wibowo, menegaskan pentingnya menjaga kondusivitas wilayah selama proses tahapan Pilkada berlangsung. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat dan mencegah potensi gangguan keamanan.


Kodim 1604/Kupang akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memantau situasi dan mengambil langkah-langkah preventif demi kelancaran Pilkada Serentak. *_(Pendim1604)_*

Related Posts