Jumat, 24 Mei 2024

Kodim 1604/Kupang Laksanakan Penyuluhan Bahaya dan Cegah Stunting, Orang Anak Sambut Baik



Kupang, NTTALORNEWS.COM – Sebagai bagian dari kegiatan nonfisik dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120, Kodim 1604/Kupang menyelenggarakan penyuluhan bahaya dan upaya pencegahan stunting.


Kegiatan ini berlangsung pada Jumat 24 Mei 2024 di Balai Desa Tesabela, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, dengan pemateri Noveliana Banunaek, S.K.M dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang.


Noveliana dalam memaparkan materinya mengatakan bahwa stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis, infeksi berulang, dan stimulasi psikososial yang tidak memadai.


"Stunting berdampak jangka panjang pada kesehatan dan kemampuan kognitif anak. Untuk itu, pencegahan sejak dini sangatlah penting", jelas Noveliana.


Ia juga menyampaikan beberapa langkah konkret yang bisa diambil untuk mencegah stunting antara lain pemberian ASI Eksklusif. Dianjurkan untuk memberikan ASI eksklusif selama 6 bulan pertama kehidupan bayi.


Selain itu, makanan Pendamping ASI (MP-ASI) yang Bergizi, peningkatan Sanitasi dan Kebersihan, pemantauan kesehatan ibu hamil.


Ibu hamil harus mendapatkan asupan gizi yang cukup dan rutin memeriksakan kesehatannya, serta edukasi keluarga yakni meningkatkan pengetahuan keluarga tentang pentingnya gizi seimbang dan pola makan yang sehat.


Kegiatan penyuluhan yang dilaksanakan Kodim 1604/Kupang mendapat sambutan baik dari warga setempat khususnya kaum perempuan/ibu dengan mengikuti dari awal hingga selesai.


Salah satu peserta, Ibu Maria mengungkapkan dengan adanya penyuluhan ini, ia jadi lebih paham mengenai pentingnya gizi untuk anak-anak dan bagaimana mencegah stunting.


"Terima kasih kepada TNI Kodim 1604/Kupang yang datang membangun Desa sekaligus membangun akan pemahaman masyarakat dalam berbagai hal, dan Dinas Kesehatan atas informasi yang bermanfaat ini", ucap Maria.


Penulis: Jack Abu/Pendim 1604.

Editor: Jef Beny Bunda.

Related Posts