Babinsa Sertu Daud Ani Komsos Dengan Warga di Desa Waimi
KALABAHI - Binter sebagai roh dari teritorial, maka harus dilaksanakan secara rutin dan terencana sesuai rencana pembinaan teritorial Kodim 1622/Alor. Ini dimaksudkan agar pelaksanaannya berjalan tertib dan terarah, serta dapat mencapai tujuan.
Dalam pembinaan teritorial (Binter) terdapat tiga metode Binter yang harus dilaksanakan baik secara perorangan melalui para Babinsa maupun satuan.
Metode Binter tersebut adalah Karya Bakti, Bintahwil, dan Komsos. Ketiga metode ini harus bisa dilaksanakan oleh seluruh aparat komando kewilayahan seperti Babinsa.
Komunikasi Sosial (Komsos) juga dilaksanakan dengan maksud agar tercipta hubungan tali silaturahmi antara Babinsa dengan warga masyarakat diwilayah binaannya semakin erat.
Komsos dimaksud seperti dilaksanakan oleh Babinsa Sertu Daud Ani bersama warga di Rt.04 Rw.02 Desa Waimi, Kecamatan Lembur, Kabupaten Alor, Jumat (28/10/2022). (***)
Sumber: Pendim 1622/Alor.